Cabang olahraga Balap motor yang diselenggarakan di sirkuit terminal bungoro, pada hari selasa (9/11) telah usai. Cabang olahraga ini diikuti oleh 8 kabupaten dan kota, serta mempertandingkan 6 kelas, yang diantaranya MP 3 perseorangan, MP 4 perseorangan, MP 5 perseorangan, MP 3 beregu, MP 4 beregu dan MP 5 beregu.
Hasil akhir menunjukkan Kota Pare-Pare dan Kabupaten Gowa mempunyai emas yang sama yakni 2 emas. Namun dengan diperolehnya perak oleh Hamka Hamid pada kelas MP 3 perseorangan membuat kabupaten Gowa menjadi juara umum dalam cabang olahraga ini, dan disusul dengan Pare-pare yang mempunyai 2 emas.
Urutan selanjutnya ditempati oleh Pinrang dengan 1 emas dan 3 perak, disusul oleh pangkep, Makassar, Palopo, Jeneponto dan Takalar. Cabang olahraga ini memperebutkan 6 emas, 6 perak dan 6 perunggu.
Dua emas kota pare-pare dipersembahkan oleh Herman Bas yang memenangkan 2 kelas berturut-turut yakni kelas MP 3 Perseorangan dan MP 4 perseorangan. Sedangkan 2 emas Kabupaten gowa diperoleh dari pasangan Hamka Hamid dan Agus Salim yang memenagkan kelas MP 3 beregu dan MP 5 beregu. (JFR)
Visi tanpa eksekusi adalah lamunan. Eksekusi tanpa visi adalah mimpi buruk. Vision without execution is a daydream. Execution without vision is a nightmare. ~ Japanese Proverb
Selasa, 16 November 2010
Pare-pare dan Gowa bersaing
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar